Surakarta, Komadiksi Smart News – Jumat (11/06/2019), Keluarga Solid Mahasiswa Bidikmisi Smart (Komadiksi Smart) Universitas Sebelas Maret Surakarta telah melaksanakan Silaturahmmi Musyawarah Nasional Persatuan Mahasiswa dan Alumni Bidikmisi (SMNPDN) TAHUN 2019 yang diselenggarakan di Universitas Gajah Mada Yogjakarta pada hari Senin-Sabtu pada tanggal 22-27 April 2019. Kegiatan SMNPDN dihadiri oleh 295 delegasi dari 122 Perguruan Tinggi seIndonesia. Beberapa rangkaian acara yang menyelimuti kegiatan Silaturahmmi Musyawarah Nasional Persatuan Mahasiswa dan Alumni Bidikmisi (SMNPDN) TAHUN 2019 antara lain: – Senin, 22 April 2019 Sugeng Rawuh Jogja (Ramah Tamah, Talkshow Inspiratif dan Sosialisasi calon ketua BPP PDN 2019-2021) – Selasa, 23 April 2019 Seminar Beasiswa dan Seminar Nasional – Rabu-Kamis, 24-25 April 2019 Sidang Pleno I-V dengan hasil terpilihnya Rizal Maula sebagai Ketua Umum Permadani Diksi Nasional periode 2019-2021 – Jumat, 26 Mei 2019 Penutupan Kegiatan dan Malam Apresiasi – Sabtu, 27 Mei 2019 Wisata ke Candi Prambanan dan Malioboro. Kegiataan yang dilakukan selama 6 hari ini alhamdulilah berjalan dengan baik dan lancar tanpa ada halangan apapun. Selain itu, adanya kegiatan tersebut diharapkan dapat terus berlanjut dan dapat membangun hubungan yang lebih baik antar universitas se-Indonesia Powered Komadiksi Berprestasi, Mengabdi Untuk Negeri #KomadiksiSmartUNS2019

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *